Pengaruh Perubahan Microstruktur Beton Akibat Suhu Tinggi Terhadap Lebar Retak Balok Beton Bertulang

Authors

  • Edhi Wahyuni Setyowati Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Keywords:

lebar retak, balok beton bertulang, suhu tinggi

Abstract

Telah terbukti bahwa beton merupakan material yang tahan terhadap suhu tinggi, pengaruh suhu tinggi akan mengakibatkan perubahan terhadap struktur mikro beton yang akan membawa dampak perubahan sifat sifat fisis dan mekanis beton. Tulisan ini membahas tentang hasil pengamatan terhadap lebar retak maksimum balok beton bertulang 15 cm x 15 cm x 7,5 cm, yang mendapatkan paparan suhu tinggi dan hubungannya dengan perubahan/kerusakan pada struktur mikro beton pasca paparan suhu tinggi pada balok beton bertulang. Pada 400 o C terjadi perubahan struktur mikro beton yang menunjukkan adanya peningkatan silica dan perubahan morfologi yang menunjukkan adanya ikatannyang lebih kompak.,yang mengakibatkan perubahan pada perilaku retak pada beton.Hasil pengamatan menunjukkkan untuk semua variasi tebal selimut beton akan terjadi pengurangan lebar retak dibandingkan dengan suhu yang lain. Hal ini ditunjang dengan adanya bukti hasil pengukuran lebar retak maksimum terjadi pada beban yang lebih besar pada sample yang dibakar pada suhu 400 o C. Pada suhu 600 o C dst. terjadi pengurangan fasa portlandate yang mengindikasikan hilangnya sifat semen sebagai pengikat dan hilangnya kekuatan beton ditandai dengan lebar retak yang sangat besar. 

Downloads

Published

2016-10-19

How to Cite

Setyowati, E. W. (2016). Pengaruh Perubahan Microstruktur Beton Akibat Suhu Tinggi Terhadap Lebar Retak Balok Beton Bertulang. Rekayasa Sipil, 10(2), pp.106–113. Retrieved from https://rekayasasipil.ub.ac.id/index.php/rs/article/view/340

Issue

Section

Articles